Jelajah di musim penghujan ini cukup menyenangkan. Tujuan pertama adalah jembatan Progo dimana sebagai saksi pembantaian tentara Indonesia. Lalu diteruskan dengan keliling alun—aun temanggung dan tentu saja mampir di Batik Mbako sebagai batik khas Temanggung dan makan siang sego jagung. Kemudian perjalanan yang cukup jauh menuju situs Liyangan dan candi Pringapus yang terletak di daerah perkampungan. Untuk sampai di lokasi kita harus ganti armada dari bus ke armada kecil. Tujuan terakhir adalah keliling kampung pecinan di Parakan